Monday, April 20, 2009

Ranieri Akui Inter Layak Scudetto

Hasil imbang 1-1 melawan Inter Milan, Minggu [19/4] dinihari WIB, membuat selisih poin Juventus dengan pemuncak klasemen sementara Seri A Italia tersebut tetap terpaut 10 angka. Dengan sisa tujuh pertandingan lagi, pelatih Claudio Ranieri mencoba bersikap realistis.

Ranieri menganggap Inter sudah menjadi scudetto musim ini, menilik dari performa tim besutan Jose Mourinho itu. Menurutnya, Inter mempunyai pertahanan kokoh dibandingkan seluruh peserta Seri A musim ini.

“Saya pikir papan klasemen sudah tidak bisa dibohongi lagi. Ketika Inter tidak bermain bagus, mereka masih bisa menang 1-0 atau imbang lewat gol bunuh diri. Tapi itu bukan kebetulan. Mereka bekerja keras untuk mendapatkan keberuntungan itu,” ujar Ranieri dilansir Channel4.

Kendati demikian, Ranieri tidak terlalu menyesali kegagalan menjadi juara musim ini. Ia menilai Si Nyonya Besar masih mempunyai harga diri karena mampu memberikan perlawanan sengit kepada Inter. Namun hasil buruk di beberapa pertandingan terakhir, membuat persaingan mereka semakin melemah.

“Kami bersyukur tidak pernah kehilangan harga diri dan karakter. Jujur saja, ketika melawan Chievo dan Genoa kami sedikit kehilangan gas. Tapi Juventus selalu berusaha bermain sesuai standarnya, determinasi dan antusias,” kata Ranieri.

“Coppa Italia sekarang menjadi perhatian kami. Apalagi Lazio sudah kembali menemukan permainan terbaiknya. Setelah itu, kami akan berusaha meraih poin demi poin untuk menduduki posisi kedua pada akhir musim. Sepanjang musim kami berada di posisi itu, dan sudah pantas kalau kami mendapatkannya.”

goal.com
Read More......

Grygera Selamatkan Kehormatan Juventus

Juventus gagal memangkas selisih poin dari Inter Milan di puncak klasemen Serie A Italia, tapi setidaknya kehormatan mereka tetap terjaga dengan tidak menderita kekalahan atas rivalnya itu di kandang sendiri.



Juventus menyambut kedatangan Inter Milan di stadion Olimpiade Turin dengan keinginan menjaga persaingan perebutan scudetto tetap hangat -- meski kedunya terpisah selisih sepuluh poin.

Pertandingan berjalan seru sejak awal. Peluang pertama tercipta pada menit kesepuluh ketika Mario Balotelli mampu melewati penjagaan Nicola Legrottaglie untuk melepaskan tendangan yang membentur Gianluigi Buffon. Bola bergulir pelan ke arah mulut gawang Juve sebelum disapu Tiago ke luar lapangan.

Pada menit ke-23, Walter Samuel melepas sundulan yang menyamping tipis dari gawang Buffon. Lima menit kemudian, Samuel harus berjuang menghentikan gerakan Vincenzo Iaquinta yang bekerjasama dengan Pavel Nedved di kotak penalti Inter.

Marco Marchionni memperoleh peluang menciptakan gol ketika berhadapan langsung dengan Julio Cesar, tapi gelandang Juve itu gagal menaklukkan sang penjaga gawang.

Inter tampak lebih meyakinkan pada awal babak kedua. Zlatan Ibrahimovic nyaris mencetak gol pada menit ke-57 setelah melepas sundulan dari dalam kotak penalti menyusul umpan silang Balotelli. Tapi, Buffon menyelamatkannya.

Tujuh menit kemudian, Inter membuka keunggulan. Dalam sebuah serangan balik, Sulley Muntari memberi umpan yang dimaksimalkan Balotelli gol. Pemain muda Italia itu melepas tendangan diagonal yang tak bisa ditahan Buffon.

Tensi permainan menghangat ketika pada menit ke-76 Tiago mendapat kartu merah langsung akibat menggasak Muntari dan Balotelli.

Sepuluh pemain Juve sulit meladeni permainan tim tamu. Inter nyaris menggandakan keunggulan pada menit ke-79 ketika Dejan Stankovic memaksa Buffon melakukan penyelamatan atas tendangannya. Buffon kembali bekerja keras menyelamatkan gawangnya dari ancaman pemain pengganti Julio Cruz.

Inter sepertinya sukses mengamankan kemenangan hingga menit akhir pertandingan. Namun, Juve sukes mencetak gol penyeimbang. Tendangan penjuru Sebastian Giovinco sukses disundul masuk Zdenek Grygera pada menit ke-91 pertandingan!

Kehormatan Juve untuk tidak kalah di kandang sendiri pun terjaga dan Inter gagal merengkuh peluang memperlebar selisih poin di puncak klasemen Serie A Italia.

Susunan pemain:
Juventus Buffon; Chiellini, Legrottaglie, Molinaro / De Ceglie (63'), Grygera; Tiago, Poulsen, Nedved, Marchionni / Trezeguet (74'); Iaquinta, Del Piero / Giovinco (80').
Inter Julio Cesar; Samuel, Cordoba, Chivu, Zanetti; Muntari / Burdisso (78'), Stankovic, Cambiasso; Balotelli / Vieira (77'), Figo / Cruz (87'), Ibrahimovic.

goal.com
Read More......