Untuk kali pertama sepanjang musim ini, David Trezeguet menyumbang gol buat Juventus. Dengan persaingan menuju scudetto yang kian sengit, comeback Trezegol disambut antusias Clauido Ranieri.
Setelah dibekap cedera yang memaksanya absen cukup lama, Trezeguet sesungguhnya sudah menjalani comeback pada 28 Januari lalu saat Juventus ditaklukkan Cagliari 2-3. Selanjutnya striker Prancis itu sempat juga diturunkan saat menghadapi Udinese dan Napoli di Copa Italia, meski tak pernah berhasil mencetak gol.
Baru dinihari tadilah Trezegol akhirnya mencetak gol pertamanya buat Bianconeri di musim ini. Dipasang sebagai starter, striker 31 tahun itu mencetak gol kedua Juventus meneruskan umpan Carvalho Amauri.
"Saya ingin pemain yang mampu menguasai bola dan menjaga ritme penyerangan. Saya tidak menarik keluar David (Trezeguet) karena ia begitu tajam dan selalu mampu merebut bola kembali ketika Palermo menguasai bola," ujar Ranieri memetik kemenangan atas Palermo seperti dikutip dari situs resmi Juventus.
Karena duet Amauri-Trezeguet terbukti efektif membongkar pertahanan lawan, Ranieri menyebut kalau memasangkan mereka berdua merupakan opsi yang bisa dipilih untuk laga-laga selanjutnya. Yang jelas kedatangan kembali Trezegol tak membuat "Si Nyonya Tua" tak hanya menggantungkan harapan yang besar pada seorang Allesandro Del Piero yang memang tak dimainkan dalam laga tersebut.
"Belakangan kami kemasukan cukup banyak gol dan kami tidak membuat pergerakan yang baik. Hal pertama yang sama minta ke pemain adalah bermain merapat, tetap kompak dan mereka mematuhinya. Jelas tidak ada masalah bila mereka (Amauri dan Trezeguet) diduetkan," pungkas Ranieri.
Read More......
Setelah dibekap cedera yang memaksanya absen cukup lama, Trezeguet sesungguhnya sudah menjalani comeback pada 28 Januari lalu saat Juventus ditaklukkan Cagliari 2-3. Selanjutnya striker Prancis itu sempat juga diturunkan saat menghadapi Udinese dan Napoli di Copa Italia, meski tak pernah berhasil mencetak gol.
Baru dinihari tadilah Trezegol akhirnya mencetak gol pertamanya buat Bianconeri di musim ini. Dipasang sebagai starter, striker 31 tahun itu mencetak gol kedua Juventus meneruskan umpan Carvalho Amauri.
"Saya ingin pemain yang mampu menguasai bola dan menjaga ritme penyerangan. Saya tidak menarik keluar David (Trezeguet) karena ia begitu tajam dan selalu mampu merebut bola kembali ketika Palermo menguasai bola," ujar Ranieri memetik kemenangan atas Palermo seperti dikutip dari situs resmi Juventus.
Karena duet Amauri-Trezeguet terbukti efektif membongkar pertahanan lawan, Ranieri menyebut kalau memasangkan mereka berdua merupakan opsi yang bisa dipilih untuk laga-laga selanjutnya. Yang jelas kedatangan kembali Trezegol tak membuat "Si Nyonya Tua" tak hanya menggantungkan harapan yang besar pada seorang Allesandro Del Piero yang memang tak dimainkan dalam laga tersebut.
"Belakangan kami kemasukan cukup banyak gol dan kami tidak membuat pergerakan yang baik. Hal pertama yang sama minta ke pemain adalah bermain merapat, tetap kompak dan mereka mematuhinya. Jelas tidak ada masalah bila mereka (Amauri dan Trezeguet) diduetkan," pungkas Ranieri.