Wednesday, March 11, 2009

Ranieri Kecewa Tersingkir

Claudio Ranieri gagal menunaikan misi menaklukkan bekas timnya di babak 16 besar Liga Champions.


Pelatih Juventus Claudio Ranieri (foto) kecewa gagal membawa timnya melangkah lebih jauh di ajang Liga Champions setelah dikalahkan Chelsea.

Juve sempat unggul lebih dahulu lewat Vincenzo Iaquinta dan disamakan Michael Essien saat jeda. Penalti Alessandro del Piero membawa kembali keunggulan bagi tuan rumah, namun Didier Drogba mengakhiri pertandingan dengan skor 2-2. Chelsea pun lolos ke perempat-final dengan skor aggregate 3-2.

"Kami kecewa karena tersingkir, kami selalu tahu kami akan menghadapi ujian sulit saat melawan Chelsea," ujar Ranieri kepada Sky Sport Italia.

"Aku rasa kami tersingkir karena gagal mencetak gol di Stamford Bridge."

"Gol penyeimbang mereka meruntuhkan mental kami dan keluarnya [Pavel] Nedved merupakan pukulan telak."

"Namun, itulah hasilnya. Para pemain sudah bermain sebaik mungkin dan aku tak bisa minta lebih. Semua orang melakukan sesuai kemampuannya."

Giorgio Chiellini diusir wasit karena menerima kartu kuning kedua. Keputusan itu tampak sedikit tergesa-gesa, tapi Ranieri bisa menerimanya.

"Chiellini memenangi perebutan bola dengan bersih, tapi dia datang dari belakang dan itu pelanggaran berbahaya yang pantas dihadiahi kartu kuning. Kami tak bisa menyalahkan wasit," tukasnya.

Juventus kini memusatkan perhatian kepada perebutan scudetto dan Ranieri berharap para pemainnya masih bersemangat mengejar gelar tersebut.

"Kami punya lebih banyak waktu berlatih karena tersingkir," lanjutnya.

"Kami kecewa tersisih dari Liga Champions musim ini. Tapi waktunya untuk jalan terus. Kami harus sabar, selalu ada tahun depan."

goal.com Read More......

Chelsea Singkirkan Juventus

Chelsea memastikan langkah ke perempat-final Liga Champions cukup dengan bermain imbang 2-2 dengan Juventus.


Pertandingan yang diadakan di Olimpico Grande, Rabu (11/3) dinihari WIB ini berlangsung seru dan dramatis. Di menit-menit awal, Juventus sudah harus kehilangan Pavel Nedved.

Pemain veteran asal Ceko itu kemungkinan terkena cedera dan digantikan oleh Hasan Salihamidzic. Meski begitu, Juve lebih dulu unggul di menit ke-19 lewat Vincenzo Iaquinta.

Tapi tim tuan rumah lengah di menit-menit akhir babak pertama. Michael Essien yang baru sembuh dari cedera mampu menyamakan skor di menit ke-45.

Di babak kedua, serangan saling silih-berganti. Juve mempunyai banyak peluang melalui Del Piero dan Trezeguet, tapi selalu kandas berkat penampilan apik Peter Cech.

Sayangnya, tuan rumah harus bermain dengan sepuluh orang, menyusul kartu kuning kedua yang diterima Chiellini di menit ke-70. Tapi mereka justru kembali unggul. Kali ini melalui tendangan penalti Del Piero di menit ke-74.

Penalti diberikan akibat Belletti menghalau tendangan bebas Del Piero dengan tangannya bak seorang pemain basket.

Belletti mampu menebus 'dosanya' dengan memberi umpan matang pada Drogba di menit ke-83. Gol pemain asal Pantai Gading itu membuat skor akhir menjadi 2-2.

The Blues pun unggul dengan agregat 3-2 setelah sebelumnya menang 1-0 di Stamford Bridge. Hasil ini membuat rekor positif Guus Hiddink di Chelsea masih berlanjut.

Susunan pemain
Juventus: Buffon; Chiellini, Mellberg, Tiago, Molinaro, Grygera, Del Piero, Nedved/Salihamidzic (13), Marchisio, Trezeguet/Amauri (79), Iaquinta/Giovinco (61)

Chelsea: Cech; Alex/Carvalho (89), Terry, Obi Mikel, A. Cole, Bosingwa, Ballack, Lampard, Essien/Belletti (66), Anelka, Drogba

goal.com
Read More......