AC Milan menginginkan Amauri untuk bergabung dengan dua pemain Brasil lainnya di San Siro.
Bila informasi dari Tuttosport dapat dipercaya, maka AC Milan tengah menyusun rencana untuk membeli striker Juventus Amauri.
Keinginan tersebut disiapkan oleh Rossoneri agar mereka dapat membentuk trisula Brasil baru di lini depan mereka yang terdiri dari Amauri, Kaka, dan juga Alexandre Pato.
Sumber yang sama lebih jauh juga menyebutkan kalau direktur Milan Leonardo telah beberapa kali bertemu dengan Amauri dalam beberapa bulan terakhir ini untuk mencoba menggodanya pindah ke San Siro.
Apalagi istri Amauri Cynthia juga berteman dekat dengan istri Kaka Caroline Celico. Amauri dan Kaka sendiri dikabarkan juga mempunyai hubungan yang cukup akrab pula.
Namun pihak Bianconeri lewat direktur olahraga Jean-Claude Blanc langsung mewanti-wanti Milan kalau mereka tidak ada keinginan sama sekali untuk menjual Amauri.
Selain pemain kelahiran Brasil itu baru satu musim di Juve, kontraknya juga baru akan berakhir 2012 nanti dan hanya akan dilepas paling sedikit dengan harga £20 juta.
Satu angka yang diragukan bisa dipenuhi oleh Milan.
goal.com
Keinginan tersebut disiapkan oleh Rossoneri agar mereka dapat membentuk trisula Brasil baru di lini depan mereka yang terdiri dari Amauri, Kaka, dan juga Alexandre Pato.
Sumber yang sama lebih jauh juga menyebutkan kalau direktur Milan Leonardo telah beberapa kali bertemu dengan Amauri dalam beberapa bulan terakhir ini untuk mencoba menggodanya pindah ke San Siro.
Apalagi istri Amauri Cynthia juga berteman dekat dengan istri Kaka Caroline Celico. Amauri dan Kaka sendiri dikabarkan juga mempunyai hubungan yang cukup akrab pula.
Namun pihak Bianconeri lewat direktur olahraga Jean-Claude Blanc langsung mewanti-wanti Milan kalau mereka tidak ada keinginan sama sekali untuk menjual Amauri.
Selain pemain kelahiran Brasil itu baru satu musim di Juve, kontraknya juga baru akan berakhir 2012 nanti dan hanya akan dilepas paling sedikit dengan harga £20 juta.
Satu angka yang diragukan bisa dipenuhi oleh Milan.
goal.com
No comments:
Post a Comment